Pengertian Pendekatan Keterampilan Proses Sains (KPS)

Pengertian Keterampilan Proses

Keterampilan proses ialah pendekatan pembelajaran yang bertujuan mengembangkan sejumlah kemampuan fisik dan mental sebagai dasar untuk mengembangkan kemampuan yang lebih tinggipada diri siswa.[1]Kemampuan-kemampuan fisik dan mental tersebut pada dasarnya telah dimiliki oleh siswa meskipun masih sederhana dan perlu dirangsang agar menunjukkan jati dirinya.
Pengertian Pendekatan keterampilan proses
Pendekatan keterampilan proses menekankan bagaimana siswa belajar, bagaimana mengelola perolehannya, sehingga mudah dipahami dan digunakan dalam kehidupan di masyarakat. Dalam proses pembelajaran diusahakan agar siswa memperoleh pengalaman dan pengetahuan sendiri, melakukan penyelidikan ilmiah, melatih kemampuan-kemampuan intelektualnya, dan merangsang keingintahuan serta dapat memotivasi kemampuannya untuk meningkatkan pengetahuan yang baru diperolehnya. Dengan mengembangkan kemampuan dasar pada keterampilan proses siswa akan mampu menemukan dan mengembangkan sendiri fakta dan konsep serta menumbuhkan dan mengembangkan sikap dan nilai yang dituntut. Dengan demikian,kemampuan- kemampuan itu menjadi roda penggerak penemuan dan pengembangan fakta dan konsep, serta penumbuhan dan pengembangan sikap dan nilai.[2]
Dalam pembelajaran, keterampilan proses dapat diartikansebagai wawasan atau anutan pengembangan keterampilan-keterampilan intelektual, sosial, dan fisik yang bersumber dari kemampuan- kemampuan mendasaryang pada prinsipnya telah ada dalam diri siswa.[3]
Pendekatan keterampilan proses
Ada beberapa kemampuan pada ketrampilan proses, kemampuan- kemampuan tersebut terdiri dari kemampuan dasar (basic skill) dan kemampuan-kemampuan terintegrasi (integrated skill). Dari batasan ketrampilan proses tersebut, diperoleh suatu gambaran bahwa kemampuan dasar pada keterampilan proses bukanlah tindakan instruksional yang berada di luar kemampuan siswa, justru dimaksudkan untuk mengembangkan kemampuan-kemampuan dasar yang dimiliki oleh siswa, sehingga melalui ketrampilan proses, kemampuan dasar siswa akan lebih bermakna karena kemampuan dasar siswa akan lebih berkembang.
Kemampuan-kemampuan dasar tersebut terdiri atas enam keterampilan yaitu:
  1. Observasi
  2. Mengklasifikasi
  3. Memprediksi
  4. Mengukur
  5. Menyimpulkan
  6. Mengkomunikasi
Klik untuk penjelasan tentang kemampuan keterampilan proses, dari Observasi hingga Mengkomunikasi




[1] Oemar Hamalik, Kurikulum dan Pembelajaran, (Jakarta: Bumi Aksara, 2009), Cet. 9. Hlm. 149
[2] Conny Semiawan, Pendekatan Keterampilan Proses. (Jakarta: PT. Gramedia Widiasarana Indonesia, 1992), hlm. 18
[3] Dimyati dan mudjiono, Op.Cit, hlm 138.

Komentar