104. Pengaruh Perbandingan Campuran Tepung Ubi Ungu (Ipomoea batatas) dan Tepung Terigu Pada Pembuatan Brownies Kukus

ABSTRAK
Penentuan kadar protein, lemak dan karbohidrat pada pembuatan brownies kukus dengan perbandingan tepung ubi ungu dengan tepung terigu telah dilakukan.
Brownies kukus dibuat dengan variasi perbandingan tepung ubi ungu dengan tepung terigu dengan perbandingan (80:20), (60;40), (40:60) dan (20:80) dengan berat total tepung 100 gram. Kadar protein ditentukan dengan metode kjeldahl, Kadar lemak ditentukan ditentukan dengan ekstraksi kontiniu, kadar karbohidrat ditentukan dengan menghitung kadar air, abu, protein dan lemak. Dari  hasil  penelitian  diperoleh  kadar  protein  tertinggi  pada  perbandingan (40:60) yaitu 7,09% dan terendah (80:20) yaitu 3,23%. Kadar lemak tertinggi pada perbandingan (20:80) yaitu 18,60% dan terendah (80:20) dan (60:40) yaitu 0,63%. Kadar karbohidrat tertinggi diperoleh perbandingan (40:60) yaitu 1,42%. Selanjutnya uji antioksidan pada tepung ubi ungu yang memiliki antioksidan yang sangat baik untuk dikonsumsi yaitu memiliki IC50 :173,14 mg/L.

Kata kunci: Tepung ubi ungu, karbohidrat, protein, lemak dan antioksidan

Komentar